Senin, 09 Februari 2015

Cara Penggunaan Teknologi Informasi

 
Paradigma pemanfaatan teknologi informasi yang benar.

Yang perlu diperhatikan sejak awal adalah bahwa penggunaan TI tidak sama dengan otomatisasi. TI tidak hanya memecahkan masalah dengan menggantikan pekerjaan yang selama ini dilakukan dengan manual menjadi berbantuan teknologi.

Jika paradigma berpikir itu yang digunakan, maka pemanfaatan TI, menurut Hammer dan Champy(1993), tidak akan membawa perubahan radikal. Cara berpikir deduktif (deductive thinking) seperti ini tidak banyak memunculkan perubahan yang radikal terkait dengan pemanfaatan TI dibandingkan jika berpikir secara induktif (inductive thinking).


Orang yang berpikir secara deduktif, pertama kali mencari masalah yang akan
dipecahkan dan kemudian mengevaluasi sejumlah alternatif solusi yang akan
digunakan.

Jika TI ingin dioptimalkan pemanfaatannya dalam organisasi maka
manajer/pemimpin harus berpikir induktif. Potensi TI harus dikenali dengan baik
terlebih dahulu, kemudian mencari masalah yang mungkin dipecahkan. Masalah ini mungkin bahkan tidak dikenali sebelumnya atau tidak dianggap sebagai masalah.

Pertanyaan yang harus dimunculkan bukannya, “Bagaimana kita dapat menggunakan kemampuan TI untuk meningkatkan apa yang telah kita kerjakan?”, tetapi “Bagaimana kita dapat menggunakan TI untuk mengerjakan apa yang belum kita kerjakan?.”Pertanyaan yang pertama lebih terkait dengan otomatisasi, yang juga dapat
meningkatkan efisiensi, namun tidak sebaik yang dihasilkan oleh rekayasa-ulang
(reengineering) berbantuan TI. Rekayasa ulang ini banyak dilakukan oleh dunia
industri. 

http://aditya-trihutama.blogspot.com/2010/12/cara-penggunaan-teknologi-yang-benar.html

1 komentar:

  1. Casino City New Jersey launches new live video - Jtmhub
    Casino 수원 출장안마 City New Jersey has launched 안양 출장안마 a new live video platform for slot players. The company, 태백 출장샵 which offers more 충청남도 출장샵 than 공주 출장샵 100 slot machines and 100

    BalasHapus